Propam Polda Sulsel Gelar Gaktibplin di Polres Bone, Ini Sarannya

BREAKING NEWS103 Dilihat

ONE – Bidang Propam Polda Sulsel melakukan Gaktibplin ke Polres Bone yang dipimpin langsung oleh Kompol Woro Susilo selaku Kasubdit Propos bersama Personel Bid Propam Polda Sulsel dan di dampingi oleh Kasi Propam Polres Bone Iptu Akhyar.

Gelar gantiblin kali ini berlangsung di halaman Mapolres Bone setelah pelaksanaan apel pagi yang dipimpin oleh Wakapolres Bone AKBP Safaruddin,S.H. Gantiblin dilaksanakan untuk meningkatkan kedisiplinan dan ketertiban Personel Polri dalam melaksanakan tugas sehari hari. Jum’at 03/12/2021.

Mengawali pemeriksaan oleh Tim Bidpropam Polda Sulsel, Kompol Woro Susilo,S.E. selaku Ketua Tim, terlebih dahulu memberikan arahan diantaranya agar anggota Polri khususnya Polres Bone agar lebih meningkatkan kedisiplinan dalam bertugas, senatiasa menjaga Sikap dimanapun berada, khususnya ketika berinteraksi dengan masyarakat, dan tidak melakukan sesuatu yang dapat mencederai Institusi Polri.

Setelah memberikan arahan, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan kerapian rambut, disusul pemeriksaan seragam dinas kepolisian, dan kelengkapan administrasi keanggotaan (KTP, KTA, SIM, STNK, NPWP, BPJS dan Surat Ijin Senjata).

Laporan : K**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *