Peduli Generasi Bangsa, Wakapolsek Ulaweng Penyuluhan Narkoba di SMP 1 Ulaweng

BREAKING NEWS90 Dilihat

BONE – Ulaweng, Wakapolsek Ulaweng Serta Bhabinkamtibmas Polsek Ulaweng Polres Bone, Aiptu Dharmawangsa Laksanakan kegiatan penyuluhan penyalahgunaan narkoba dan Pendidikan, bertempat di SMP 1 Ulaweng, Jumat (10/3/24).

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Sekolah SMP 1 Ulaweng didampingi Narasumber Penyuluh Narkoba Aiptu Dharmawangsa serta Siswa Dan Siswi SMP 1 Ulaweng.

Kegiatan tersebut terlaksana atas inisiatif dari Kepolisian Sektor Ulaweng beserta Sekolah di Wilayah hukum Polsek Ulaweng dalam rangka pencegahan penyalahgunaan Narkoba Dan Pendidikan sejak dini.

Disela-sela kegiatan tersebut, tidak lupa Bhabinkamtibmas Aiptu Dharmawangsa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga Peserta yang hadir.

“Mari bersama-sama kita ciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta melakukan pencegahan narkoba dan putus pendidikan,” pesan Bhabinkamtibmas.

Laporan : K**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *