BONE – Ponre, Kebersamaan antara aparat kepolisian dan masyarakat kembali terlihat dalam aksi gotong royong membangun jalan tani di Desa salebba kecamatan Ponre kabupaten Bone, Bhabinkamtibmas Polsek Ponre polres Bone Aipda Andi Ikbal Rosani turut serta bersama warga memperbaiki jalan yang menjadi akses utama bagi para petani setempat, Selasa (11/02/2025)
Jalan tani ini sebelumnya dalam kondisi rusak dan sulit dilewati, terutama saat musim hujan. Hal ini menyulitkan para petani dalam mengangkut hasil pertanian mereka ke pasar. Oleh karena itu, dengan semangat kebersamaan, warga dan Bhabinkamtibmas bergotong royong melakukan perbaikan jalan menggunakan material batu dan pasir agar lebih kokoh dan dapat digunakan dalam jangka panjang.
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Andi Ikbal Rosani menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya dalam mendukung sektor pertanian yang menjadi mata pencaharian utama warga setempat.
“Kami sebagai Bhabinkamtibmas hadir di tengah masyarakat bukan hanya dalam hal keamanan, tetapi juga untuk membantu segala bentuk kegiatan positif yang bermanfaat bagi warga, seperti perbaikan jalan tani ini,” ujarnya.
Salah satu warga, Ilham menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak kepolisian yang telah peduli dan turun langsung membantu masyarakat.
“Kami sangat terbantu dengan adanya gotong royong ini. Kehadiran Pak Bhabinkamtibmas memberikan semangat bagi kami. Semoga akses jalan yang lebih baik ini bisa meningkatkan hasil panen dan kesejahteraan petani,” tuturnya.
Dengan adanya kegiatan gotong royong ini, diharapkan masyarakat semakin merasakan kehadiran Polri sebagai mitra yang selalu siap membantu dan mendukung pembangunan desa. Selain itu, kegiatan ini juga mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan kondusif.
Laporan : K**